Potret Sukabumi — Sekretaris Daerah Kabupaten Sukabumi Ade Suryaman melantik dan mengukuhkan Pengurus DPD Forum Komunikasi Pendidikan Al-Qur’an Kabupaten Sukabumi masa bakti 2025–2030. Pelantikan berlangsung di Pendopo Sukabumi, Selasa 6 Januari 2026. Sebanyak 37 pengurus resmi dilantik untuk mengemban amanah organisasi.
Sekda menyampaikan bahwa pelantikan ini merupakan tanggung jawab besar untuk terus berkontribusi dalam membangun peradaban Qurani di Kabupaten Sukabumi. Ia berharap kepengurusan baru mampu menghadirkan energi baru, semangat baru, dan inovasi dalam memajukan pendidikan Al-Qur’an.
Sekda menegaskan DPD FKPQ merupakan mitra strategis pemerintah daerah. Ia meminta kepengurusan baru terus bersinergi dan berkolaborasi dalam berbagai program Pemkab Sukabumi. Menurutnya, pendidikan keagamaan memiliki peran penting dalam membentuk generasi yang berkualitas dan berakhlak.
Panitia penyelenggara Agus Yusup menyampaikan bahwa KKPQ dan FKPQ periode 2025–2030 memiliki agenda strategis memperkuat pendidikan Al-Qur’an. Ketua DPD FKPQ H Ali Iskandar menegaskan komitmen pengurus untuk terus mencetak generasi Qurani di Kabupaten Sukabumi melalui program yang terarah dan berkelanjutan.




