Potret Sukabumi,- Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman (Disperkim) Kabupaten Sukabumi melakukan kegiatan pemeliharaan dan peningkatan kondisi jalan di dalam kawasan permukiman di Kampung Ciheulang Tonggoh Desa Ciheulangang Tonggoh Kecamatan Cibadak, perbaikan jaling ini melintasi RW 02 dan RW 03 (10/10/25).
Perbaikan jalan ini bertujuan untuk menjadikannya lebih aman, nyaman, dan berfungsi optimal untuk aktivitas warga sehari-hari. Setelah diperbaiki, tampak jalan lingkungan tersebut tampak baru lagi dan sudah bisa dipergunakan untuk aktivitas warga sehari-hari.
Warga sekitar sangat antusias dengan adanya perbaikan jalan tersebut, karena dengan adanya perbaikan jalan lingkungan dapak memberikan banyak dampak positif bagi kehidupan warga sehari-harinya, karena jalan ini sangat penting sebagai akses vital bagi warga sekitar.
Kepala Desa Ciheulang, Mulyadi mengungkapkan rasa terimakasih kepada Pemda Sukabumi terutama Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman Kabupaten Sukabumi yang telah membangun ulang atau telah memperbaiki jalan lingkungan tersebut.
“Saya Ucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya Kepada Bupati Sukabumi dan Dinas Perkim yang telah melakukan pembangunan perbaikan jalan lingkungan di beberapa lokasi di desa Ciheulang Tonggoh yang sudah terlaksana salahsatunya di Kampung Ciheulangtonggoh RW. 02 sampai ke RW. 03. Yang belum mudah-mudahan tahun yang akan datang bisa membantu lagi untuk Desa Ciheulang Tonggoh, Amin, haturnuhun,” Pungkasnya.




